Pengertian Adaptasi Menurut Kamus Biologi

Pengertian Adaptasi
(Apa Pengertian Ahli) Adaptasi adalah proses penyesuaian diri makhluk hidup terhadap lingkungan yang diteruskan terhadap keturunannya; perubahan tanggapan suatu alat perasa terhadap rangsangan karena mendapatkan rangsangan secara terus menerus, perubahan suatu makhluk hidup sebagai akibat dari reaksi terhadap perubahan lingkungannya.
Contoh penggunaan kata adaptasi sesuai dengan pengertian adaptasi itu sendiri dapat anda lihat dibawah ini:
  1. Adaptasi biotik adalah penyesuaian bentuk makhluk hidup akibat interaksi dengan makhluk lain
  2. Adaptasi cahaya adalah penyesuian mata terhadap peningkatan intensitas cahaya
  3. Adaptasi fisiologi adalah penyesuaian proses fisiologi dalam tubuh makhluk hidup; Dapat juga didefinisikan sebagai penyesuaian fungsi kerja organ tertentu pada tubuh karena pengaruh lingkungan.
  4. Adaptasi morfologi adalah penyesuaian ciri ciri morfologi atau struktur tubuh makhluk hidup
  5. Adaptasi tingkah laku adalah penyesuaian tingkah laku organisme terhadap pengaruh lingkungannya.
  6. Adaptatio adalah penyesuaian mata terhadap intensitas cahaya.
Sekian ulasan singkat tentang pengertian adaptasi menurut kamus biologi. Baca juga tulisan pengertian lain di apapengertianahli pada kategori Sains.

0 Response to "Pengertian Adaptasi Menurut Kamus Biologi"

Posting Komentar